Beda Blogger dan WordPress: Pengertian dan Perbandingan

Pembahasan tentang beda Blogger dan WordPress, dilengkapi pengrtian dan perbandingannya sebagai platform dalam membuat blog yang banyak digunakan saat ini, di artikel ini kita akan membahas keduanya.

Apa Pengertian Blogger?

Blogger adalah suatu layanan platform untuk menerbitkan artikel, video, dan gambar secara gratis. Perusahaan rasaksa Google sudah mengakuisisi blogger atau dulu dikenal blogspot jadi untuk menggunakan platform ini kamu ahanya memerlukan akun google saja.

Blogger sudah menyediakan hosting hingga template gratis jadi kamu hanya perlu membuat konten yang akan di publikasikan. Meskipun saat menggunakannya mendapatkan subdomain seperti blogspot.com, kamu bisa mengkostum nama domainnya sendiri hanya dengan menyewa layanan top level domain saja.

beda blogger dan wordpress
gambar: pixabay.com

Apa Pengertian WordPress?

WordPress adalah sebuah platform open source berbasis CMS yang di rillis tahun 2003 dan saat ini populer digunakan sebagai mesin suatu website atau blog. Untuk membuat suatu website ada dua cara yaitu dengan menggunakan secara gratis denagn subdomain .wordpress.com atau dengan cara self hosting yang dimana pengguna harus menyewa layanan hosting wordpress untuk menyimoan datanya dan domain untuk penamaan websitenya. tentunya masing-masing cara memiliki perbedaan terutama dalam segi fiturnya.

Apa beda Blogger dan WordPress?

1. Segi Biaya

a. Blogger

Beda blogger dengan wordpress, yang pertma dengan blogger kamu dapat membuat blog benar-benar tanpa modal. Pemlua lebih banyak menggunakan blogger karena gratis dan fiturnya memang lebih lengkap daripada wordpress.com, dan pada umumnya pemula lebih daulu mengenal blogger.

Untuk membuatnya kamu hanya perlu registrasi ke blogger.com, nanti setelah registrasi nama domainnya akan seperti “namablog.blogspot.co.id”, hanya dengan begitu kamu sudah bisa menikmati fitur yang lengkap dari blogger secara gratis mulai dari hosting, tema, widget, dll. Tapi jika kamu ingin menggunakan Top Level Domain maka hanya perlu membeli domain-nya saja.

Tapi perlu di ingat blog tersebut bukan sepenuhnya milik kamu, karena platform blogger dan hosting-nya milik Google, maka kamu harus mematuhi semua peraturan, ketentuan, dan syrat yang sudah di tetapkan.

b. WordPress

WordPress merupakan platfrom gratis yang sifatnya open source, bedanya ada dua cara untuk membuat blog atau website dengan wordpress. Cara pertama membuat blog dengan wordpress yang benar-benar full gratis cukup mengunjungi dan registrasi di wordpress.com tapi fiturnya yang didapatkan tidak lengkap.

Cara kedua dengan self hosting, kamu perlu mengeluarkan biaya menyewa layanan hosting untuk menyimpan data dan layanan domain untuk penamaan website. WordPress dengan self hosting fiturnya sangat lengkap, seperti bisa mengedit template, instal berbagai plugin, setting desain, dll.

Penyedia layanan Hosting Indonesia banyak sekali, terutama untuk hosting wordpress dengan harga terjangkau salah satunya di domainesia.com. Disana juga terdapat berbagai macam domain seperti domain .id, co.id, .com, .net, .info, .org, dll dengan harga terjangkau.

2. Kepemilikan

a. Blogger

Di sinilah beda blogger dan wordpress selanjutnya, dimana blogger pengunaan dan kepemilikannya terbatas. Kamu harus mematuhi semua aturan layanannya, sehingga Blog yang kamu buat tidak sepenuhnya kamu miliki. Menurut kami blogger sangat cocok untuk orang yang baru belajar blogging dan membuat Konten SEO.

b. WordPress

WordPress self hosting penggunaannya bebas, semuanya milik kamu. Karena sudah menyewa layanan hosting untuk menyimpan data dan domain untuk penamaan websitenya, kamu akan lebih leluasa menggunakannya platform ini.

3. Kostumisasi

a. Blogger

Karen blogger tidak sepenuhnya dimiliki oleh pengguna, maka sangat sulit bagi seorang pemula dalam melakukan kostumisasi. Bahkan seorang pemula harus memahami coding jika ingin melakukan kostumisasi tema, widget, hingga melakukan teknik SEO. Tapi ada juga di internet yang menjual template blogger dengan fitur tertentu seperti sudah teroptimasi SEO-nya.

b. WordPress

Bagi Worpress self hosting pengguna dapat melakukan kostumisasi bahkan tanpa perlu mengerti coding. Di wordpress juga banyak sekali plugin yang dapat kamu instal yang bisa di sesuaikan dengan kebutuhan, bahkan penyedia layanan temanya lebih banyak dari pada blogger.

4. Nilai SEO

a. Blogger

Untuk meningkatkan Nilai SEO pada blogger cukup sulit, setidaknya harus mengerti coding, karena perlu merubah beberapa struktur kode di dalamnya. Tapi tenang saja banyak tutorial tersebar di internet cara meninggatkan SEO pada blogger.

b. WordPress

WordPress menyediakan banyak plugin yang bisa di instal, seperti Yoast SEO. Dimana pengguna dapat menoptimasi SEO websitenya atau blognya sendiri tanpa perlu memahami coding.

Jadi nilai SEO pada Blogger maupun WordPress Sebenarnya sama saja, hal ini tergantung pengguna yang mengoptimalkannya sendiri. Hanya fitur saja yang membedakan pada masing-masing platform, jadi bisa dikatakan meningkatkan SEO  WordPress Lebih sederhana.

BACA: Pengertian Web Hosting dan Jenisnya

BACA: Mengetahui Pengertian Website Dan Jenisnya

Kesimpulan

Beda blogger dan wordpress secara garis besar dari segi fiturnya WordPress lebih Power full tapi harus yang menggunakan hosting, sedangkan dari segi biaya Blogger lebih hemat bisa di bilang tanpa modal. Jika kamu ingin belajar blogging terutama belajar membuat konten SEO, membuat blog portofolio, lebih baik menggunakan Blogger dulu saja, jika sudah lumayan mahir bis mempertimbangkan menggunakan WordPress yang self hosting.

Bagikan Ke: